Era Baru Dimulai, H.Amar – Hj. Hanipah Siap Bawa KSB Maju Luar Biasa

harianntb.online,- Acara serah terima jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah – Hj. Hanipah di Lapangan Graha Fitrah Komplek Kemutar Telu Center (KTC) Taliwang, Senin, 3)3/2025 dihadiri Bupati dan Wakil Bupati sebelumnya. Moment ini sekaligus menandai babak baru bagi kepemimpinan daerah bermotokan Pari Lema Bariri ini.

Sertijab digelar usai H.Amar Nurmansyah – Hj. Hanipah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara dan mengikuti Retret di Akmil Magelang Jawa Tengah.

Wakil Bupati Sumbawa Barat masa jabatan 2015 – 2020, 2021 – 2024 Fud Syaifuddin ST, menjadi yang pertama tiba di lapangan Graha Fitrah. Ia didampingi istri, mengenakan setelan batik bermotif merah biru. Disusul kemudian Bupati dan Wakil Bupati, H. Amar Nurmansyah – Hj. Hanipah.

Dalam moment Sertijab ini, mantan Bupati Sumbawa Barat dua Periode, Dr. Ir. HW Musyafirin, MM menyampaikan banyak hal. Selain agar system Pemerintahan Terbuka harus tetap dipertahankan oleh pemerintahan yang baru, ia mempertegas tidak pernah ada calo jual beli jabatan dimasa pemerintahannya.

” Terkait masalah Meritokrasi, kita adalah yang terbaik di NTB. Jadi jangan khawatir tidak akan ada calo jabatan di KSB,” ungkapnya.

Sebagai bentuk pembelajaran, ia juga mengingatkan soal pentingnya untuk tetap menjaga etika dan adab. Menurutnya yang namanya etika dan adab salah satunya adalah tidak ikut dalam urusan yang tidak di ketahui.

” Kita juga harus menahan diri untuk tidak ikut terhadap sesuatu hal yang tidak kita pahami. Salah satu bentuk dari kebijaksanaan itu adalah diam,” imbuhnya.

Segala capaian pembangunan yang dilakukan selama pemerintahannya di sebutkannya sebagai pijakan pembangunan yang akan terus bergerak (take off). Sejumlah pijakan itu yakni perjuangan penetapan Kawasan Industri Sumbawa Barat, pembangunan bandara Kiantar serta pembangunan dua bendungan besar.

” Bandara Kiantar kita upayakan terbangun dalam rangka memperkuat sektor pariwisata. Begitupula dua bendungan besar kita hajat kan untuk memperkuat ketahanan pangan daerah. Selain juga pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan bidang pendidikan, serta kesehatan,” bebernya.

H Firin percaya, di bawah nahkoda baru Bupati dan Wakil Bupati, Sumbawa Barat akan semakin lebih maju. Silaturahmi yang baik ini menjadi awal yang positif untuk bisa berkolaborasi dengan seluruh kalangan untuk membangun daerah lebih maju lagi

“Estafet kepemimpinan ini harus dapat dijalankan dengan penuh tanggungjawab dan penuh Amanah. Saya optimis KSB akan jadi kebanggaan dibawah kepemimpinan H Amar dan Hj. Hanipah,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Sumbawa Barat, H.Amar Nurmansyah berkomitmen akan meneruskan estafet kepemimpinan daerah dengan penuh tanggung jawab. Ia juga mengapresiasi seluruh kinerja Bupati dan Wakil Bupati sebelumnya yang telah berjasa membangun Sumbawa Barat.

“Terima kasih atas dedikasinya. Semua agenda yang sudah dikerjakan akan kami pertahankan dan kami sempurnakan,” singkatnya.

Serah terima jabatan ini turut ditandai dengan penandatanganan dokumen serah terima jabatan dari Bupati periode 2020-2025 ke Bupati Periode 2025 2030. Hadir dalam kesempatan tersebut ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Barat Kaharuddin Umar dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Barat Merliza Jawas, S.Sosi,MM, Unsur Forkopimda Kabupaten Sumbawa Barat, para Anggota DPRD Kabupaten Sumbawa Barat, para Kepala OPD Kabupaten Sumbawa Barat dan ASN Lingkup Pemkab Kabupaten Sumbawa Barat. Tan